Jumat, 18 Januari 2013

PHP & MySQL merupakan pasangan ganda terkuat saat ini dalam dunia open source (baca tutorial PHP MySQL di prothelon.com). Apa sih sebenarnya kekuatan keduanya bila bergabung? Dan bagaimana jika tidak ada salah satunya?
Kalau kamu sudah mempelajari PHP, maka sebenarnya itu sudah cukup untuk membuat sebuah halaman web yang dinamis. Halaman web dinamis, artinya halaman web itu bisa menampilkan halaman yang berbeda tergantung input yang dilakukan oleh pengunjung atau kondisi lain yang kamu tentukan dalam program. Contohnya, kamu bisa menampilkan kata-kata sambutan yang berbeda tergantung waktunya. Saat siang, maka kamu bisa membuat program PHP kamu menampilkan kata selamat siang dan malam dengan selamat malam.
Namun, saat kamu memerlukan interaksi yang lebih canggih dari web site dinamis kamu, maka kamu akan memerlukan saudara dekat PHP yaitu MySQL.
Sebagai catatan saja, PHP MySQL sebenarnya bukan satu-satunya pasangan yang bisa kita buat saat melakukan programming menggunakan PHP. PHP sendiri, mendukung berbagai macam database lain seperti Oracle, PostgreSQL dan sebagainya. Namun demikian, dalam prakteknya, pasangan PHP MySQL adalah pasangan bahasa pemrograman web dan database yang paling sering digunakan. Kemungkianan besar karena keduanya sama-sama bersifat open source, sehingga dapat digunakan secara gratis.
Nah, dengan adanya tambahan MySQL, maka PHP seperti macan tumbuh sayap alias makin canggih. Jika sebelumnya kamu hanya bisa membuat halaman web dinamis sederhana, maka dengan gabungan PHP MySQL, kamu bisa membuat halaman web yang jauh lebih canggih.
Ilustrasisederhana untuk menggambarkan kekuatan PHP MySQL adalah sebagai berikut:
Bayangkan kamu ingin membuat halaman web sekolah yang memiliki form pengisian nilai siswa. Nah dalam form tersebut, tentu saja kita harus memiliki sebuah drop down menu yang digunakan untuk memilih nama siswa yang nilainya akan dimasukkan.
Kasus pertama, bayangkan jika dibuat hanya dengan PHP saja tanpa MySQL. Dengan PHP saja, maka kamu harus menuliskankan seluruh nama siswa di sekolah dalam setiap kode program kamu (tentu saja ada cara lain untuk melakukannya misalnya menggunakan file, tapi tidak akan dibahas di sini karena konsep menggunakan file sebenarnya sama dengan menggunakan database dalam bentuk lain). Hal ini tentu saja akan sangat merepotkan saat kamu menuliskan kode-kode PHP untuk sekolah kamu tercinta. Kesulitan ini akan berulang dan makin terasa bikin kepala pecah jika ada siswa baru yang masuk atau ada yang keluar baik karena drop out atau pindah kota. Kebayangkan :) .
nah, dengan penambahan MySQL sebagai pelengkap program PHP kita, maka kamu bisa menyimpan data nama siswa itu dalam tabel MySQL dan mengaksesnya setiap saat diperlukan. Kamu hanya perlu menyimpan seluruh nama siswa dalam satu tabel saja. Jika ada perubahan, maka kamu juga tinggal mengubah isi tabel itu. Beres. Tentu saja ada cara lainnya untuk melakukan hal yang sama tanpa MySQL, tapi percaya sama saya, tidak ada yang semudah menggunakan database.
Keunggulan lain dari pasangan PHP MySQL adalah bahwa database menyediakan berbagai fungsi untuk memanipulasi data yang ada. Misalnya, dengan MySQL kamu akan dengan mudah membuat kode untuk memilih nama siswa yang nilainya jelek atau mengelompokkan siswa berdasarkan kota kelahirannya. It’s very easy using database. Trust me.
Setelah membaca penjelasan ini, mestinya kamu udah bisa paham mengenai kekuatan PHP MySQL dan bahwa PHP tanpa MySQL ibarat macan kehilangan taringnya. So, setelah belajar PHP, segera lanjutkan dengan MySQL yah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar